23 April 2012

Profil Usaha


Profil Usaha Rumah-Kreasiku


Rumah-Kreasiku merupakan sebuah usaha rumahan dengan dua bagian yaitu Craft dan Coklat.

End'sCraft lahir dari hobi dan kreativitas menggunakan bahan dasar tali cina dengan teknik simpul-menyimpul atau makrame. Produk end'sCraft berupa pernak-pernik seperti gantungan kunci, gantungan hp, bros/pin hingga ke pembatas buku.

End'sChoco lahir dari kebutuhan akan jajanan yang sehat, aman dan disukai anak-anak. Namun dalam perkembangannya banyak saudara, tetangga, dan kenalan yang tertarik untuk mengkonsumsi dan memasarkan produk coklat ini. Varian End'sChoco mulai coklat lollipop, praline, parcel, hingga ke coklat edible yang sekarang sedang banyak dicari.

Pemasaran produk-produk Rumah-Kreasiku yang utama dilakukan secara online melalui rumah-kreasiku.blogspot.com, indonetwork, dan tokobagus. Namun promosi dari mulut ke mulut juga banyak berperan membesarkan usaha ini. Sebagai kepedulian terhadap lingkungan, rumah-kreasiku juga melakukan kegiatan-kegiatan lain seperti pelatihan dan workshop.

Pelatihan yang pernah kami lakukan antara lain:

  1. Pelatihan pembuatan gantungan kunci dan bros dari tali cina d Tupperware Home Jakarta, Rabu, 13 Juli 2011 
  2. Pelatihan membuat bros dari tali cina untuk Pos WK Parungpanjang, 28 Januari 2012 
  3. Workshop membuat gantungan kunci Capung untuk acara KUAS Parungpanjang, 29 Januari 2012 
  4. Narasumber pada acara Forsima Parungpanjang dengan tema Tips membangun usaha rumahan, 5 Februari 2012 -Pelatihan membuat gantungan kunci dari flanel di Lembaga Pendidikan Luar Biasa Ayahbunda Parungpanjang, 18 Februari 2012 
  5. Workshop mingguan d Rumah-kreasiku, dilaksanakan tiap hari minggu Dari workshop mingguan kami berhasil merekrut 2 orang tenaga terampil untuk membantu proses produksi end'sCraft. 


Rumah-kreasiku dirintis oleh:
Endah Hayuning dan Galih Widosamodra

Lokasi usaha:
ParungPanjang, Bogor Barat
HP. 0857 1883 3931
Facebook: Endah_Hayuning
Email: ends.craft@yahoo.com

Online shop:

  • Rumah-Kreasiku.Blogspot.Com 
  • ends.craft.tokobagus.com 
  • rumah-kreasiku.indonetwork.co.id


2 komentar:

  1. kunjungan gan.,.
    bagi" motivasi.,.
    kekurangan kita bukanlah sesuatu yang buruk .,..
    jadikanlah kekurangan kita sebagai kelebihan kita.,.
    di tunggu kunjungan balik.na gan.,.,

    BalasHapus